KPU Kota Banjarbaru Siapkan Peluncuran Tahapan Pemilu 2024
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarbaru melakukan persiapan Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 yang akan dilaksanakan pada Selasa, 14 Juni 2024 pukul 20.00 Wita. Persiapan dilakukan dalam rangka menindaklanjuti arahan KPU Republik Indonesia melalui Surat Dinas Nomor 443/PP.06-SD/09/2022. "KPU Kota Banjarbaru telah melakukan rapat koordinasi internal sebagai bagian dari persiapan pelaksanaan Peluncuran Tahapan Pemilu 2024. Insya Allah kita sudah siap melaksanakan kegiatan dimaksud," terang Mhd Wahyu NZ, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Kota Banjarbaru. Wahyu menyampaikan pula persiapan teknis pelaksanaan kegiatan sudah dilakukan. "Secara teknis, Sekretariat KPU Kota Banjarbaru sudah melakukan persiapan sedari siang hingga sore. Tempat dan seluruh sarana maupun pra-sarana pendukung kegiatan sudah siap, termasuk hal-hal administratif lain yang terkait," jelas Wahyu. Direncanakan, kegiatan Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 di Kota Banjarbaru akan dilaksanakan di dalam ruangan, bertempat di Aula KPU Kota Banjarbaru. "Selain mematuhi arahan KPU RI agar dilaksanakan di kantor masing-masing, pemilihan aula tersebut juga didasari dengan pertimbangan cuaca, yakni mengantisipasi seandainya terjadi hujan pada saat pelaksanaan," ucap Wahyu. Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 tersebut menandai dimulainya Tahapan, seiring dengan telah ditetapkannya Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024 (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2022 Nomor 574). Kegiatan utama akan dilaksanakan secara terpusat oleh KPU Republik Indonesia dan diikuti secara daring oleh KPU Kabupaten/Kota se-Indonesia.
Selengkapnya