Bertempat di depan Balai Kota Banjarbaru, KPU Kota Banjarbaru menggelar acara Peluncuran Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota, serta Lauching Maskot dan Jingle Pilkada Kota Banjarbaru Tahun 2024.
Dengan dipandu duo MC @namasayaharry dan @hennyetzelina, acara Peluncuran ditandai dengan pemutaran miniatur Kincir Angin yang merupakan salah satu Icon Kota Banjarbaru oleh Ketua KPU Provinsi Kalimantan Selatan, Andi Tenri Sompa, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti Ariffin serta Ketua KPU Kota Banjarbaru, Rozy Maulana, dengan diiiringi semaraknya letusan kembang api.
Pada kesempatan itu juga Ketua KPU Provinsi Kalimantan Selatan, Andi Tenri Sompa, Wali Kota Banjarbaru , Muhammad Aditya Mufti Ariffin, dan Ketua KPU Kota Banjarbaru, Rozy Maulana, menyampaikan sambutan terkait dimulainya tahapan ditandai deng Peluncuran Pilkada Kota Banjarbaru tahun 2024 .
Rozy Maulana bersama seluruh Komisioner KPU Kota Banjarabaru beserta Sekretarsi Hj. Khairunnisa juga memperkenalkan Maskot dan Jingle resmi Pilkada Tahun 2024 di Kota Banjarbaru sekaligus memberikan Piagam dan hadiah bagi para pemenang sayembara Maskot dan Jingle.
hadir juga pada kegiatan tersebut, jajaran Komisoner KPU Provinsi Kalimantan Selatan beserta Sekretariat, Ketua dan Anggota KPU Kabupaten/Kota se Kalimantan selatan beserta Sekretariat, jajaran Forkopimda Kota Banjarbaru, Asisten dan Pejabat serta SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru. perwakilan Partai Politik, PPK dan PPS serta Sekretariat, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.
Kegiatan Peluncuran ini juga merupakan bagian dari Sosialisasi bagi masyarakat Kota Banjarbaru terutam bagi pemilih muda dan pemilih pemula terkait Pelaksanaan Pilkada di Kota Banjarbaru.
Pada kegiatan tersebut juga diwarnai dengan berbagai hiburan dari Artis Ibu kota, @duniamanji dan @yusdapermana , @sib_management , @red.carpetband, dari Kota Banjarbaru, serta Paduan Suara dari SMA Negeri 2 Banjarbaru, yang yang disuguhkan bagi #TemanPemilih di Kota Banjabaru dan sekitarnya.
Selengkapnya