Pelantikan dan Pengucapan Sumpah Janji Anggota Panitia Pemungutan Suara Pilkada Tahun 2024
#TemanPemilih, Sebanyak 60 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru Tahun 2024 dilantik dan diambil sumpahnya oleh Ketua KPU Kota Banjarbaru, Rozy Maulana, Minggu (26/05)
Kegiatan yang mengambil tempat di Hortensia Ballroom Hotel Roditha Banjarbaru ini dihadiri oleh seluruh Komisoner, Bawaslu, jajaran Forkopimda Kota Banjarbaru, SKPD terkait Lingkup Pemerintah Kota, Camat dan Lurah se Kota Banjarbaru dan, Lapas kelas II B Banjarbaru, Partai Politik serta undangan lainnya.
Pada kesempatan tersebut , Sekreataris Daerah Kota Banjarbaru, H. Said Abdullah membacakan sambutan Wali Kota Banjarbaru yang turut mengucapkan syukur dan selamat kepada seluruh Anggota PPS yang telah terpilih untuk nantinya bekerja dengan panuh rasa tangung jawab dan berintegritas pada proses tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan dan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota mendatang.
Hadir juga pada kesempatan tersebut, Sekretaris KPU Kota Banjarbaru , Hj.Khairunnisa, beserta Kasubbag dan Staf Sekretariat KPU Kota Banjarbaru.