
Tinggi! Partisipasi Pemilih Banjarbaru pada Pilpres 2019
Tingkat partisipasi pemilih di Kota Banjarbaru pada Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden tahun 2019 dinilai tinggi. Hal itu disampaikan oleh Komisioner KPU Kota Banjarbaru dari Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Mhd Wahyu NZ. “Secara keseluruhan untuk tingkat Kota Banjarbaru, partisipasi pemilih kita mencapai 79.1%, itu jika pemilih DPK turut diperhitungkan sebagai faktor pembagi,” ujar Wahyu.
“Jika pemilih DPK tidak turut ditambahkan sebagai faktor pembagi, maka sudah tentu tingkat partisipasi akan lebih tinggi lagi, yakni mencapai 84.7% untuk Kota Banjarbaru,” tambahnya. Tingkat partisipasi pemilih di Kota Banjarbaru pada PPWP 2019 tersebut melebihi target nasional, yakni 77,5%.
“Jika dilihat tingkat partisipasi pada tiap kecamatan, maka tingkat partisipasi tertinggi ada di Kecamatan Banjarbaru Utara, dengan tingkat partisipasi 85.2% dan disusul oleh Kecamatan Cempaka dengan tingkat partisipasi 82,9%. Angka itu tentu akan lebih tinggi lagi jika variabel DPK tidak dimasukkan sebagai faktor pembagi,” urai Wahyu.
Partisipasi pemilih di Kota Banjarbaru pada PPWP tahun 2019 ini juga melampaui tingkat partisipasi PPWP tahun 2014 lalu. “Pada 2014, partisipasi pemilih pada Pilpres berada pada angka 73,58%. Hal ini tentu kita syukuri. Sudah pasti, banyak faktor yang mempengaruhi peningkatan ini. Salah satunya adalah atensi publik terhadap pilpres kali ini yang dapat dinilai begitu luar biasa. Selain itu, jumlah pemilih DPTb atau yang pindah memilih menggunakan A5 ke Kota Banjarbaru juga banyak,” terang Wahyu.
Sementara itu, disampaikan pula bahwa untuk tingkat partisipasi pemilih pada Pemilu DPR RI, DPD RI, dan DPRD Provinsi sedang dikalkulasi oleh KPU Kota Banjarbaru.